Berita UtamaNews

7 Karyawan Kejaksaan Kota Bogor Positif Covid-19

Ketua Satgas Covid-19 Kota Bogor, Dedie ; Segera Bentuk Pengawasan Internal, Untuk meminimalisir Terjadinya Klaster Perkantoran

BRO. Pegawai Kejaksaan Kota Bogor yang terkonformasi Positif Covid-19 terus bertambah menjadi 7 orang. Sebelumnya Satgas Covid-19 Kota Bogor hanya terkonfirmasi 4 orang.

Hal itu dibenarkan Kajari Bogor Hery Harmanus Horo, yang menyatakan ada 7 orang karyawan Kejaksaan yang positif Covid-19.

” Bukan empat tapi 7 orang yang positif terkonfismasi posotif Covid-19,” jelas Kajari Heri kepada Bogornetwork.com melalui pesan whatsapp, Jum’at  (2/10) sore

Sementara Ketua Satgas Covid-19 Kota Bogor, Dedie A Rachim menyebut, 4 orang yang terlaporkan terinfeksi itu berdasarkan hasil swab tes yang diterima Pemerintah Kota Jumat(2 /10) pagi.

Baca Juga :Zona Merah Covid-19 , Pembatasan Sosial Berskala Mikro dan Komunitas (PSBMK) Kota Bogor Di Perpanjang

“Berdasarkan hasil wawancara, kemungkinannya dari aktivitas kejaksaan melakukan persidangan atau proses pemeriksaan,” papar Dedir A Rachim.

Bahkan katanya, Dinkes Kota Bogor juga sudah melakukan swab kepada 20 orang yang mempunyai kontak erat.

Untuk itu, Satgas Covid-19 Kota Bogor, menutup sementara aktivitas pelayanan publik di Kantor kejaksaan Negeri Kota Bogor, selama 4 hari ke depan atau hingga Selasa 6 Oktober 2020. Selain itu dilakukan desinfektan untuk memastikan area steril, juga memperbaiki saluran sistem sirkulasi udara dalam ruangan.

Baca Juga : Kejaksaan Negeri Kota Bogor Siap Jadi Konsultan Para Lurah

“satu faktor resiko di kejaksaan adalah setiap minggunya ada pembayaran tilang yang jumlahnya cukup banyak, ini harus segera diantisipasi,” tutur Dedie.

Guna meminimalisir terjadinya klaster perkantoran, ketua Satgas Covid-19 Kota Bogor,Dedie A Rachim meminta Kejaksaan Kota Bogor segera membentuk pengamanan internal, pasca kejadian terpaparnya 7 orang karyawan kejaksaan Kota Bogor positif Covid-19.

Penulis : Iduy.YD
Editor   : Azwar Lazuardy

Show More

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button