Berita UtamaBogorianaNewsNusaraya

Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro

AKBP Rio ; Mengajak Jajaran Anggotanya Untuk Mewakafkan Diri Kita Untuk Masyarakat Kabupaten Bogor Agar Bisa Melaksanakan Pesta Demokrasi Dengan Aman dan Damai Demi Kemajuan Kabupaten Bogor Tercinta

BRO. CIBINONG – Jabatan Kapolres Bogor, Serah terimakan dari AKBP Dr. Iman Imanuddin kepada AKBP Rio Wahyu Anggoro, dalam suatu upacara Sertijab di Mapolres Bogor, Senin (17/8)

Kapolres Bogor yang baru AKBP Rio Wahyu Anggoro sebelumnya sebagai Kapolres Garut, sedangkan AKBP Iman Imanuddin di promosikan sebagai Wadirresnarkoba Polda Metro Jaya.

Dalam sambutan selamat datang, Kapolres Bogor AKPB Rio Wahyu Anggoro menyampaikan, mohon diterima di Kabupaten Bogor untuk melanjutkan perjuangan yang telah dilakukan AKBP Iman Imanuddin.

Menurutnya, AKBP Iman adalah sosok yang sudah membangun pondasi yang kuat, membentuk tiang yang kokoh, dan membangun atap yang sejuk bagi seluruh anggota Polres Bogor.

“Nilai-nilai yang beliau tinggalkan untuk kita, kita jaga dan kita pelihara, agar bangunan tersebut bisa kokoh dalam terpaan apapun khususnya menyambut tahun politik 2024,” ungkap AKBP Rio (17/7).

Dia mengingatkan, perintahnya satu, kehadiran Polri di pesta demokrasi tersebut adalah netral. Mengamankan pesta demokrasi tersebut, agar tidak ada satu kejadian apapun.

Selanjutnya, dengan kehadiran Polres Bogor adalah untuk mendukung pemerintah daerah bersama jajaran Forkopimda, dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kepada jajaran anggota, saya mengajak untuk mewakafkan diri kita untuk masyarakat Kabupaten Bogor. Agar masyarakat bisa melaksanakan pesta demokrasi dengan aman dan damai demi kemajuan Kabupaten Bogor tercinta,” jelasnya

Sementara , AKBP Iman Imanuddin menyatakan banyak kenangan selama menjabat satu tahun tujuh bulan di Polres Bogor.

AKBP Iman juga mengucapkan terima kasih kepada semua jajaran anggota Polres Bogor, Pemerintah Kabupaten Bogor, Forkopimda, jajaran stakeholder dan seluruh pihak yang senantiasa membantu pelaksanaan tugasnya selama menjadi Kapolres Bogor.

“Alhamdulillah semua tugas bisa berjalan dengan aman, baik, lancar, dan Kabupaten Bogor Insyaallah relatif kondusif,”ungkap AKBP. Iman Imanuddin, dengan rasa bangga.

Editor : Adjet

Show More

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button