Musrembang Kelurahan Harjasari Bogor Selatan, Prioritaskan TPT Pemukiman dan Drainase
BRO.KOTA BOGOR – Musrembang Kelurahan Harjasari Kecamatan Bogor Selatan, yang mengusung tema Membangun Kemandirian Daerah, lebih memfokuskan pembangunan fisik TPT Permukiman dan Drainase.
“Alhamdulillah, Kegiatan Musrembang berjalan lancar, kami sudah ajukan untuk 16 Skala Prioritas Usulan Pembangunan di Tahun Anggaran 2024,”jelas Lurah Harjasari, Arief Hidayat kepada Bogornetwork.com.Selasa (13/12)
Seperti diketahui Musrembang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) adalah salah satu tahapan dalam proses perencanaan pembangunan dengan tujuan untuk mengakomodir usulan kegiatan dengan pendekatan dari bawah ke atas/bottom-up planning.
Musrenbang kali ini Lebih difokuskan pada Pembangunan Fisik seperti TPT Permukiman dan Drainase. Akan tetapi pengajuan usulan dari RT dan RW cukup banyak, dan diharapkan bisa diakomudir melalui aspirasi.
Baca Juga :Siap Mencetak Dokter Profesional dan Berahlak Mulia, RSUD Kota Bogor Wujudkan Menjadi RS Pendidikan
“Kelurahan Harjasari yang merupakan perangkat Kecamatan Bogor Selatan yang memiliki ciri dan Karakteristik sebagai Kelurahan Perkotaan baik di lihat dari perspektif teritorial, kehidupan ekonom, sosial maupun lingkungan,”ungkap Lurah Arief
Selain itu Kelurahan Harjasari juga sebagai salah satu bagian unit Kerja Organisasi yang merupakan perangkat Kecamatan Bogor Selatan yang memiliki ciri dan Karakteristik sebagai Kelurahan Perkotaan baik di lihat dari perspektif teritorial, kehidupan ekonom, sosial maupun lingkungan.
Selain Dinas terkait, kegiatan Musrembang di Kelurahan Harjasari, Kecamatan Bogor Selatan kota Bogor di akhir tahun ini, juga dihadiri Anggota DPRD Dapil Bogor Selatan Kota Bogor, dari Fraksi Gerindra dan Fraksi PKS
Baca juga :Waspada Ancaman Serius di Kota Bogor, 8 Orang Balita dan Anak-Anak Tewas Terserang Demam Berdarah
“Usulan Musrembang yang di ajukan diharapkan bisa terealisasikan. kita juga nantinya bisa membangun kemandirian di daerah Harjasari karena masih banyak potensi-potensi yang ada di wilayah kami, kebetulan wilayahnya berdekatan dengan kabupaten atau Desa,” pungkasnya.
Penulis : Rajiv
Editor : Adjet