News

Relawan Dapur Warna Warni Depok Bagikan 200 Nasi Bungkus ke Pemulung, Ojol dan PKL

Dampak Wabah Corona dan PSBB

BRO, Aksi Peduli Tim Relawan Dapur Warna-warni  Kota Depok, membagikan 200 nasi bungkus kepada warga sekitar, ojek online,  para pedagang kaki lima dan pemulung. Sabtu (18/04/20) kemarin, sebagai bentuk kepeduliannya terhadap dampak Pendemi Covid-19.

Tim relawan Dapur Umum Warna-warni yang terdiri dari beberapa komunitas diantaranya : Komas Pendi, Pikad Depok, Arema Depok, Rimbun, KPPI, KPC, KPMP Sukmajaya kota Depok dan Depok To day, terlihat senang dan bangga bisa turut terlibat di aksi sosial ini.

Kepada sejumlah wartawan,  Eliada Daeli atau akrab di sapa El, mengatakan bahwa Hadirnya aksi sosial pembagian nasi bungkus di tengah masyarakat, di harapkan bisa sedikit membantu meringankan.

“Selain pembagian nasi bungkus, kita juga akan melakukan membagikan sembako, penyemprotan Disinfektan, pembagian masker, Sanitaiser, serta tes covid,” kata El sosok muda sekaligus motor penggerak aksi sosial tersebut.

Menurutnya maraknya kegiatan berbagai elemen masyarakat di kota Depok dalam menyikapi situasi perkembangan virus Covid-19 serta diberlakukannya PSBB,  di setiap sudut Kota Depok tentunya menambah sulit masyarakat untuk bergerak dalam hal mencari rejeki guna memenuhi kebutuhan hidup keluarga.

“Untuk dana penyediaan nasi bungkus ,  ada  dana Pribadi, Patungan dan  sumbangan dari komunitas serta donatur yang peduli terhadap permasalahan Covid-19 di Kota Depok.” imbuhnya.

Namun diakuinya ,  masih membutuhkan donasi dari warga demi membantu meringankan beban warga yang membutuhkan.Bagi Donatur yang ingin memberikan donasinya bisa disalurkan ke Rekening BRI 33901104781503. Atas nama Eliadda Daeli. Dan Rekening . BCA 7150645144. Atas nama Ika Irmawati.

Saat ini ,Relawan Dapur Warna-warni menyiapkan 200 nasi bungkus dan akan di bagikan kepada para ojek online, Opang, para pedagang Kaki lima termasuk pemulung, yang terus berkelanjutan.

” Aksi ini dilakukan bertahap,  kita sepakat  tidak hanya sampai di Covid-19 saja,  akan terus berlanjut.,”jelasnya.

Aksi solidaritas selama 3 hari Ini, ternyata mampu mengetuk pintu hati beberapa donatur dan sponsor tertarik terhadap kegiatan Dapur Warna-warni untuk membantu kegiatan aksi sosial ini.

Tim Relawan Dapur Warna-warni, berharap dukungan semua pihak sekaligus mohon do’a, agar amanah ini dapat kita jalanin dengan baik.

“Untuk   wartawan pun yang membantu  publikasikan  kegiatan ini, kami  atas nama Relawan Dapur Warna-warni,memberikan apresiasi dan  ucapan terimakasih atas dukungannya,” ujar El , saat jumpa pers di dampingi Cak Anton Pembina Relawan Dapur Warna-warni.

Penulis: Adi Kurniawan
Editor: Adi Kurniawan

Show More

One Comment

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button