BogorianaNewsPolitika

Siap Bertarung di Pilkada Kota Bogor , Dedie A Rachim dan Jenal Mutaqin Bakal Daftarkan Dirinya ke KPU Kota Bogor di Hari Terakhir 29 Agustus 2024

BRO. KOTA BOGOR – Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Bogor, Dedie A Rachim dan Jenal Mutaqin, berencana mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor, pada hari Kamis, 29 Agustus 2024.

Sebelum pendaftaran untuk kontestasi Pilkada 2024, pasangan Calon Walikota Bogor Dedie A Rachim dan Wakilnya Jenal Mutaqin, kembali mendapatkan dukungan dari Partai Perindo, sebelumnya juga menerima rekomendasi dari Partai Demokrat. Dengan demikian dukungan dari partai Koalisi kian menguat untuk pasangan Dedie dan Jenal yang siap bertarung di pesta demokrasi Pilkada 2024.

“Insya Allah, kami berencana mendaftar ke KPU Kota Bogor pada 29 Agustus 2024. Semakin banyak partai yang mengusung dan mendukung kami, semakin besar harapan bahwa kebersamaan ini akan memperkuat langkah-langkah yang harus kita ambil untuk membangun Kota Bogor,”ungkap Dedie, Senin (26/8)

Dukungan dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo) itu diserahkan langsung oleh Ketua DPP Partai Perindo dan Tim Desk Pilkada, Tama S. Langkun, dalam sebuah acara di Kantor DPP Perindo, Jakarta, pada Senin, 26 Agustus 2024.

“Hari ini, kami mendapat dukungan dari Partai Perindo. Ini menjadi penguatan bagi koalisi yang telah kami bangun di Kota Bogor dalam rangka Pilkada 2024. Dengan adanya tambahan dukungan ini, komitmen kami untuk membangun Kota Bogor yang lebih baik semakin kuat,” ujar Dedie.

Dirinya juga menjanjikan akan menyelesaikan masalah-masalah mendasar di Kota Bogor, khususnya di bidang pendidikan, kesehatan, dan transportasi yang menjadi prioritas visi dan misi sebagai Calon Walikota Bogor

“Prioritas kami adalah menyelesaikan masalah pendidikan, kesehatan, dan transportasi di Kota Bogor. Tiga sektor ini adalah hal yang sangat penting dan menjadi fokus utama dalam visi misi kami untuk membawa perubahan yang signifikan di kota ini,” katanya.

Tak hanya itu, dengan bertambah adanya dukungan dari Partai Demokrat dan Partai Perindo, Dedie A Rachim dan Jenal Mutaqin optimis mampu meraih kemenangan di Pilkada Kota Bogor 2024 dan mewujudkan visi mereka dalam membangun Kota Bogor yang lebih maju dan sejahtera.

Editor : Adjet

Show More

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button