Berita UtamaNews

Presiden Jokowi Apresiasi Model Vaksinasi Drive Thru Bagi Lansia dan Pengemudi Ojek Daring di Kota Bogor

BRO. Pelaksanaan Vaksinasi Massal bagi Lansia dan para pengemudi ojek daring di Kota Bogor, mendapat perhatian Presiden Joko Widodo ( Jokowi), yang  langsung meninjau kegiatan tersebut di Puri Begawan dan model vaksinasi drive thru di GOR Pajajaran Bogor, Jum’at. (19/3)

Presiden Jokowi tiba di tempat vaksinasi massal, di Puri Begawan sekitar pukul 08.00 wib, langsung disambut Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Wali Kota Bogor, Bima Arya. dan satu jam kemudian, Jokowi dan rombongan melihat model vaksinasi drive thru di GOR Pajajaran Bogor.

Presiden Jokowi sangat mengapreasiasi proses vaksinasi massal di Kota Bogor, di dua lokasi, satu diantaranya dengan model drive thru.

Presiden Joko Widodo meninjau vaksinasi massal di Puri Begawan, Kota Bogor, didampingi Menteri Kesehatan ,Budi Gunadi, Gubernur Jabar, Ridwan Kamil dan Wali Kota Bogor, Bima Arya, Jumat ( 19/3). Foto: BPMI Setpres/Lukas

“Saya, baru saja tadi melihat proses vaksinasi , cukup bagus dan semua berjalan lancar. dimulai dari registrasi kemudian screening diatas kendaraan selanjutnya pemberian penyuntikan vaksin termasuk observasi,”ungkap Presiden Jokowi dalam keterangan persnya, di GOR Pajajaran Bogor, Jumat (19/3).

Model -model vaksinasi drive thru yang dilaksanakan Pemkot Bogor, Presiden Jokowi berharap bisa dilakukan di kota-kota lain. Sehingga akan mempercepat proses vaksinasi secara nasional

“Saya kemarin juga melihat pelaksanaan Vaksinasi misalnya di Kota Makassar, di Kabupaten Tana Toraja semuanya juga bergerak dan hari ini (red.Jum’at) di Kota Bogor juga dilakukan vaksinasi massal secara besar-besaran,”ungkap Jokowi

Layanan Drive Thru vaksinasi Covid-19, bagi lansia dan pengemudi ojek daring ,di GOR Padjadjaran, Kota Bogor, Jumat (19/03). Foto: Humas Setkab/Teguh

Presiden Jokowi juga berkeyakinan dengan masifnya pelaksanaan vaksinasi massal diharapkan akan terbentuk kekebalan kelompok atau herd immunity, sehingga bisa menekan laju penyebaran Virus Corona.

“Kita harapkan bisa menekan laju penularan Covid-19, yang ada di negara kita,” pungkasnya

Sementara berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kota Bogor, Dari alokasi 5.500 vial vaksin bagi lansia yang diterima Kota Bogor, Hanya dapat dipergunakan kepada 21.000 sasaran lansia atau baru sepertiga dari jumlah total 61.000 data yang telah masuk.

“Setiap harinya , sebanyak 2.000 lansia di Kota Bogor, mendapat pelayanan vaksinasi atau disuntik ,”jelas Kepala Dinkes Kota Bogor, Sri Nowo Retno

Editor : Azwar Lazuardy

 

 

Show More

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button