News

Kasus Positif Covid-19 di Bogor Raya Terus Bertambah Jadi 508 Orang

BRO. Angka kasus Covid-19 di wilayah Bogor Raya (Kota dan Kabupaten) setiap hari terus mengalami penambahan. Berdasarkan data Gugus Tugas Percepatan Penangangan Covid-19 di masing-masing daerah total kasus positifnya mencapai 508 orang, terdiri dari 171 warga Kota Bogor dan 337 warga Kabupaten Bogor.

Namun data terakhir, Senin (22/06/2020) untuk Kota Bogor ada penambahan 3 kasus, sedangkan Kabupaten Bogor 1 kasus positif baru Covid-19. “Jumlah pasien terkonfirmasi positif baru bertambah 3 kasus. Namun kabar baiknya hari ini juga ada 4 orang pasien yang sembuh,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno dalam keterangan pers tertulisnya, Senin (22/06/2020) petang.

Baca Juga: Rapid Test Massal di Puncak Bogor, 32 Wisatawan Reaktif Covid-19

Ia merinci total kasus positif Covid-19 yang berjumlah 171 orang itu terdiri sembuh 98 orang, masih dalam perawatan RS atau positif aktif 56 orang dan meninggal 17 orang. “Sedangkan untuk kasus dengan status Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berkurang 9 kasus dibanding hari sebelumnya. Sehingga saat ini yang masih dalam pengawasan 37 orang,” katanya.

Begitupula dengan kasus berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) berkurang 7 orang dibanding hari sebelumnya, sehingga orang yang masih dalam pemantauan saat ini tinggal 119. “Namun untuk Orang Tanpa Gejala (OTG) bertambah 2 orang menjadi 118 orang dibanding hari sebelumnya,” katanya.

Baca Juga: Empat PNS Pemkot Bogor Positif Covid-19, Balaikota Diperketat

Sementara itu, Juru Bicara Percepatan Penangangan Covid-19 Kabupaten Bogor Syarifah Sofiah menyebutkan hanya ada penambahan satu kasus positif baru yakni Perempuan, 47 tahun asal Bojonggede. “Selain itu, ada penambahan juga 1 kasus dengan status Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang meninggal dunia. Sedangkan untuk yang Orang Dalam Pemantauan (ODP) hingga saat ini jumlahnya tetap,” katanya.

Baca Juga: Kasus Positif Covid-19 Kabupaten Bogor Terus Melonjak Jadi 273 Orang, Cileungsi Zona Merah Tertinggi

Sehingga kata dia, total kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bogor telah mencapai 337 orang dengan rincian terdiri dari 238 kasus positif aktif atau masih dalam perawatan, meninggal dunia 17 orang sembuh 79 orang. “Sedangkan untuk PDP total berjumlah 1905 orang terdiri dari 1345 selesai dan meninggal dunia 129 orang. Sementara untuk ODP total kasus 1690 orang, dengan rinciannya selesai 1431 orang, masih dalam pemantauan saat ini sebanyak 259 orang,” katanya.

Penulis: Redaksi Bro
Editor: Hari YD

Show More

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button