News

Lomba Marathon ‘Jabar Run 10 K’, Bima Arya ; Kota Bogor Siap Jadi City of Runners and Sport Tourism

Polresta Bogor siap memberi Pelayanan Pengamanan dan Kenyamanan bagi Peserta Jabar Run 10 Kn dan

BRO.KOTA BOGOR – Evant Olahraga Marathon “Jabar Run 10 K”, siap digelar di Kota Bogor. Sedikitnya 2000 pelari baik atlet maupun komunitas pelari siap memeriahkan kegiatan tersebut dengan hadiah total ratusan juta rupiah.

Event Jabar Run 10 K,  rencananya akan dilaksanakan di separuh area Kebun Raya Bogor dan Sebagian  di jalur SSA, dijadwalkan 19 Maret 2023.

“Bagi Pemkot Bogor Jabar Run ini menjadi salah satu event andalan kita. Ini untuk lebih mengukuhkan kembali Kota Bogor sebagai City of Runners and  Sport Tourism,” ungkap  Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto.

Sementara itu, Ketua Panitia Jabar Run 10 K, Hendri Winoto dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pemprov Jawa Barat menjelaskan Jabar Run merupakan satu dari tiga kegiatan prioritas Gubernur Jawa Barat di bidang olahraga pada Dispora Jawa Barat

Sedangkan Polrsta Bogor kota menyatakan siap bersinergi dengan Pemkot Bogor dalam mengamankan dan memberikan kenyamanan bagi peserta Jabar Run 10 K.

“Kami bersama Pemkot Bogor siap menjadi tuan rumah. Dalam kegiatan lari maraton se-Jawa Barat. Kami  akan memberikan pelayanan pengamanan dan kenyamanan semua pihak,” jelas Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso, Jum’at (10/2)

Pihak Polresta Bogor Kota juga Bersama jajaran TNI, Dinas Perhubungan dan Satpol PP Kota Bogor akan bersinergi. Intinya kata Kombes Bismo pihaknya  mendukung pelaksanaan Jabar Run 10 K dan memberi kenyamanan dan keselamatan.

“Kami berharap pelaksanaan  sosialisasi bisa dilakukan jauh-jauh hari. Ini  bertujuan agar masyarakat dapat mengetahuinya sehingga bisa mengantisipasinya,” harap kapolresta Bogor Kota.

Editor : Adjet

Show More

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button