HaloBro/FeatureNews

DPP Benteng Bogor Raya (BBR) Peduli Bagikan Paket Sembako Untuk Anggotanya

Mahmud, anggota BBR Zona 7 Kota Bogor Terlihat Sumringah Ketika Menerima Paket Sembako

BRO. DPP Benteng Bogor Raya (BBR) di masa pandemi Covid-19, senantiasa memberikan rasa empati dalam wujud pembagian paket sembako untuk pengurus bersama anggota BBR di Wilayah Kota Bogor.

“Selama pandemi ini, banyak pengurus dan anggota yang ekonominya terdampak. Dengan paket sembako ini paling tidak bisa sedikit meringankan beban hidup bagi anggota BBR dalam menjalankan PPKM level 4 di Kota Bogor,” kata Sekjen DPP BBR, Paul Nebrian Mahdi, Minggu (15/08) kepada bogornetwork.com,  disela sela pembagian paket sembako bagi anggotanya , Minggu (15/8).

Menurut Paul Nebrian Mahdi , paket Sembako yang dibagikan ini merupakan donasi PT. Citas Ide Aksi yang tergerak untuk membantu anggota BBR Kota Bogor di masa pendemi.

Baca Juga   : PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI), Serahkan Bea Siswa Bagi 461 Pelajar Dan Mahasiswa Warga Sekitar Area Pabrik Narogong Bogor.

“Alhamdulillah, perusahaan tempat saya bekerja itu langsung bergerak, saat kita sampaikan kondisi ekonomi sebagian besar anggota BBR yang terkena imbas pandemi Covid-19,” ujarnya
Diakuinya, pengurus dan anggotanya yang mendapatkan paket Sembako khusus di Kota Bogor. Sedangkan wilayah lain, pembagiannya secara bertahap dari donatur yang peduli menyisihkan sebagian rezekinya.

“Kami mohon do’anya, berawal dari Kota Bogor, bantuan paket Sembako kepada pengurus dan anggota di wilayah lain bisa teralisasi,” harap Paul

Mahmud, anggota BBR Zona 7 Kota Bogor terlihat sumringah ketika dirinya mendapat bantuan paket Sembako dari DPP BBR.

“Ini bantuan sangat berarti bagi seluruh anggota BBR yang memang sebagian besar kesulitan dari sisi ekonomi,”tuturnya.

Bahkan anggota BBR lainnya berharap sama dengan harapan Mahmud yang mengaku pandemi Covid -19 segera berakhir agar kehidupan dan roda ekonomi berjalan normal seperti sebelumnya.

“Itu doa dan harapan bukan saja dari BBR, tapi semua rakyat Indonesia,”pungkasnya

Penulis : Ifan Jafar S
Editor : Azwar Lazuardy

Show More

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button