News
Trending

Agar Tetap Bisa Berbagi Ditengah Pandemi, Digital Voucher Alfamart Siap Jadi Solusi

BRO. Guna mempermudah masyarakat sekaligus mendukung kebijakan pemerintah dalam memerangi pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) dengan tetap selalu berada dirumah dan tak mudik saat lebaran, Alfamart menyiapkan sejumlah program, diantaranya digital voucher sebagai alat bayar yang bisa dibeli, dibayar dan dibagikan melalui layanan WhatsApp.

Dengan demikian, nelalui program ini diharapkan dapat mempermudah masyarakat atau konsumen yang hendak mendapatkan voucher belanja di seluruh Alfamart tak perlu bertemu secara langsung.

Hal tersebut diungkapkan Marketing Director Alfamart Ryan Alfons Kaloh dalam keterangan pers yang diterima Si Bro terkait program digital voucher ditengah Pandemi Corona sebagai solusi.

“Denominasi yang ditawarkan (program digital voucher) berupa pecahan rupiah 25.000, 50.000, 75.000 dan 100.000. Cara pembeliannya cukup ketik VOUCHER, dan kirim ke nomor whatsApp Alfa- mart 08111500959. Setelah itu pilih nominal voucher yang ingin dibeli beserta jumlahnya,” kata Marketing Director Alfamart Ryan Alfons Kaloh, Selasa (12/05/2020).

Lebih lanjut ia mengatakan, digital voucher ini merupakan salah satu inovasi  Alfamart sebagai salah satu perusahaan ritel terbesar di Indonesia dalam menjawab pemenuhan kebutuhan pokok ataupun sembako disaat masyarakat  dianjurkan untuk tetap dirumah.

Sehingga dalam program ini, pembeli akan diarahkan membayar lewat BCA virtual account. Selanjutnya digital voucher akan diterima melalui whatsApp, dan siap dibagikan.

“Iya, masyarakat yang ingin berbagi menjadi sedikit terhambat karena tidak bisa berbagi secara langsung, apalagi adanya larangan mudik dari pemerintah. Namun dengan digital voucher dapat dibagikan untuk membantu saudara saudara kita dimanapun,” katanya.

Kode yang terdapat pada digital voucher hanya dapat digunakan satu kali pakai di seluruh toko Alfamart yang tersebar di Indonesia.

“Kami berharap voucher digital ini bisa menjawab sekaligus membantu persoalan masyarakat untuk tetap saling berbagi kepada saudara-saudara kita membutuhkan, khususnya saat hari raya lebaran nanti,” katanya.

Penulis : Hari Y
Editor : Azwar Lazuardy

Show More

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button