Produsen Bir Asal Mexico Dihentikan Karena Ini

Bro, wabah Corona mengakibatkan pabrik bir terpaksa menghentikan produksinya sementara waktu, sehingga produsen asal Mexico itu juga menghentikan ekspor merek-merek lainnya ke 180 negara.
Kamis (3/4/2020) Grupo Modelo selaku produsen bir Corona mengatakan mereka menghentikan produksi sementara, Bro.
Selain bir Corona, perusahaan asal Meksiko itu juga menghentikan ekspor merek-merek lainnya ke 180 negara.
Seperti dilansir Kompas.com, itu dilakukan setelah pemerintah Meksiko mengatakan bidang bisnis Grupo Modelo tidak termasuk kategori esensial, sehingga harus ditutup sementara untuk menekan penyebaran wabah virus corona.
Dilansir dari Reuters yang dikutip Kompas.com, pemerintah Meksiko pekan ini menyatakan kondisi darurat kesehatan, dan memerintahkan penangguhan kegiatan yang tidak esensial, setelah jumlah kasus melampaui angka 1.000.
Dalam sebuah pernyataan, produsen bir Corona mengatakan penangguhan diberlakukan mulai Minggu (5/3/2020).
Bro, Grupo Modelo sebelumnya juga sudah mengurangi produksi, ke tingkat yang bisa dilanjutkan setelah penangguhan dicabut.
“Jika pemerintah federal menganggap perlu mengeluarkan beberapa klarifikasi yang menegaskan bir sebagai produk agroindustri, di Grupo Modelo kami siap untuk melaksanakan rencana.”
“Lebih dari 75 persen staf bekerja dari rumah dan pada saat yang sama menjamin pasokan bir,” demikian bunyi pernyataan tersebut, yang dikutip dari Reuters.
Pertanian dan produksi makanan secara umum termasuk bidang bisnis esensial di pandemi Covid-19 saat ini.
Bro, Grupo Modelo yang merupakan bagian dari pembuat bir Anheuser-Busch InBev, mengoperasikan 11 pabrik di Meksiko.

Penjualan bir Corona merana

Grafik penjualan bir Corona menurun drastis, setelah virus dengan nama yang sama melanda dunia.
Survei yang diadakan oleh 5W sebuah agensi PR, menunjukkan 38 persen peminum bir bersikeras tidak akan membeli bir Corona dalam keadaan apa pun, saat virus corona masih eksis.
Padahal, Bro, sebenarnya konsumen sudah paham tidak ada kaitan sama sekali antara bir Corona dan virus corona.
“Tidak diragukan lagi, bir Corona menderita karena virus corona,” kata Ronn Torossian, pendiri 5W, dikutip dari New York Post.
Torossian juga menerangkan, nama merek sangat penting bagi pemasaran suatu produk.
“Bayangkan kalau seseorang di bar berkata ‘Hei, bisakah saya memesan Corona?’ atau ‘Berikan saya Corona’,” lanjut Ronn.
Bro, 5W merupakan agensi PR untuk klien perusahaan minuman lainnya seperti 1800 Tequila dan Sparkling ICE.
Namun demikian, Torossian membantah 5W bekerja untuk pesaing Corona. Ia mencantumkan tuduhannya pada sebuah surel, demikian yang dilaporkan kantor berita AFP.

Penulis: Adi Kurniawan
Editor: Adi Kurniawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *